Kota Pangkalpinang Ukir Pencapaian Hebat Awal Tahun, Raih Peringkat Pertama Keterbukaan Informasi Publik di Bangka Belitung

oleh
oleh

PANGKALPINANG, Infobabel

Pangkalpinang kembali mencetak prestasi membanggakan dengan meraih peringkat pertama dengan kategori Informatif pada pelaksanaan E-Monev Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2024 untuk kategori Pemerintah Kabupaten/Kota. Prestasi ini menjadi bukti nyata komitmen Kota Pangkalpinang dalam mewujudkan transparansi dan akuntabilitas tinggi dalam pelayanan kepada masyarakat. Pemkot Pangkalpinang meraih nilai tertinggi untuk kabupaten/kota se-Bangka Belitung yakni 91,16.

Kepala Bidang Pengelolaan Informasi dan Komunikasi Publik (IKP), Dedy Afrianto mewakili kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Pangkalpinang, mengungkapkan rasa syukur atas pencapaian ini.

“Bersyukur atas penghargaan ini, kita tetap berada pada kategori Informatif, bahkan menjadi yang pertama di antara badan publik pemerintah kabupaten/kota. Penilaian E-Monev ini menjadi bukti komitmen Pemkot Pangkalpinang dalam meningkatkan keterbukaan informasi publik dan transparansi pemerintah,” ujarnya, Selasa
(14/1/2025).

Ia juga menegaskan bahwa komitmen tersebut merupakan bagian dari upaya mewujudkan tata kelola pemerintahan yang baik (good governance) di lingkungan Pemerintah Kota Pangkalpinang.

“Nilai pencapaian ini tidak terlepas dari sinergi seluruh jajaran di Pemkot Pangkalpinang, baik PPID Utama maupun PPID Pelaksana,” tambahnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.