Kelenteng Kwan Tie Miau Pangkalpinang Akan Bagikan 12 Ton Beras

oleh
oleh

PANGKALPINANG, Portalbatavia

Kelenteng Kwan Tie Miau yang berlokasi di kawasan BTC Kota Pangkalpinang, Kepulauan Bangka Belitung, mulai bersiap menyambut tahun baru imlek 2576.

Pada tahun ular kayu tersebut, pengurus kelenteng kembali membagikan beras pada warga sekitar.

“Persiapan terus berlangsung, kami bersih-bersih ruangan termasuk patung dewa,” kata pengurus kelenteng Kwan Tie Miau, Liu Dho Hua, Rabu (22/1/2025).

Liu Dho mengatakan, beras telah mulai terkumpul dari para donatur yang merupakan jemaah kelenteng Kwan Tie Miau.
Beras dari berbagai kemasan tersebut kini dikumpulkan di ruang tengah kelenteng. Diperkirakan sampai sepekan setelah perayaan imlek, sumbangan beras akan terus bertambah.
“Setelah imlek beras kami bagikan pada warga kurang mampu dari semua golongan agama. Perkiraan bisa mencapai 12 ton yang akan dibagikan,” ujar Liu Dho alias Aho.
Selain pembagian beras, perayaan tahun baru imlek akan dimeriahkan pertunjukan barongsai dan naga.

Sebanyak tujuh klub bakal memeriahkan acara sejak sore hingga malam pergantian tahun di halaman kelenteng Kwan Tie Miau pada 28 Januari 2025.
Panitia telah berkoordinasi dengan kepolisian untuk mengatur lalulintas karena diprediksi lokasi kelenteng akan ramai pengunjung.

“Semoga pada tahun ular kayu ini selalu terjaga kedamaian dan toleransi serta perekonomian Bangka Belitung semakin membaik,” harap Aho.

Kelenteng Kwan Tie Miau merupakan salah satu kelenteng tertua yang telah berusia 184 tahun.

Sejarawan Pangkalpinang Akhmad Elvian mengatakan, kelenteng Kwan Tie Miau diperkirakan mulai dibangun pada tahun 1841 masehi yang dapat dilihat dari angka aksara China pada salah satu lonceng kelenteng.

Kemudian ada bukti papan ucapan selamat dari sejumlah kongsi tambang tahun 1846 masehi yang berisi ucapan selamat atas pembangunan yang telah selesai.
Kelenteng telah dipugar beberapa kali karena pernah terbakar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.