BANGKA, Portalbatavia
Dua pria di daerah Jebus, Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung terlibat perkelahian menggunakan senjata tajam, salah satunya tewas.
Pertikaian diduga karena masalah asmara atau cinta segitiga yang melibatkan seorang wanita berstatus janda.
“Benar ada perkelahian, salah satunya meninggal. Masalah perempuan,” kata Kepala Polsek Jebus AKP Albert Tampubolon saat dihubungi, Senin (2/9/2024).
Albert menuturkan, pelaku Herman (30) diamankan Minggu (1/9/2024) tak lama setelah kejadian penusukan.
Korban Dido (30) sempat dilarikan ke Puskesmas setempat, namun nyawanya tidak tertolong.
Polisi langsung mengamankan pelaku setelah adanya laporan pihak rumah sakit terkait kejadian itu.
“Mereka kan berkelahi, pelaku juga terluka, tapi sudah ditahan,” ujar Albert.
Pelaku dan korban diketahui sebagai warga pendatang dari Ogan Komering Ilir, Sumatera Selatan.
Mereka sehari-hari bekerja sebagai penambang timah inkonvensional di Bangka Barat.
Albert mengungkapkan, kejadian dipicu cekcok beberapa hari sebelumnya. Bahkan antara pelaku dan korban sempat bertengkar masalah asmara di lokasi tambang.
Diduga pelaku masih merasa kesal sehingga akhirnya terjadi perkelahian saat korban mengendarai sepeda motor.
Korban sempat diserang tiba-tiba pada bagian punggung.
Saat ini jenazah korban telah dipulangkan ke Sumatera Selatan.
Sedangkan pelaku terancam Pasal 338 KUHP dengan ancaman 15 tahun penjara.